Jumat, Juni 07, 2002

Da dah Nigeria


Group F, yang merupakan group neraka, telah memilih korban pertamanya, Nigeria. Nigeria harus pulang kandang -- eh belum deng, kan masih ada partai lawan inggris ya, cuma Nigeria udah pasti tersingkir-- setelah kalah 2-1 dari Swedia tadi, juga setelah pada pertandingan pertama lawan Argentina kalah 0-1. Dua goal disarangkan dengan tega oleh striker asal klub Glasgiw Celtic, Henrik Larsson, salah satunya lewat penalti di babak ke dua. Nigeria unggul lebih dulu lewat kaki Julius Aghahowa pada menit ke-26, ia merayakan goalnya dengan melakukan salto 7 kali. Swedia menyamakan kedudukan pada menit ke 36. Dan goal penentu kemenangan Swedia tercipta lewat penalti pada babak kedua.



Entar malem, 18:30 jangan terlewat partai paling seru di group F juga, Argentina - Inggris . Soccerstats memperkirakan skor pertandingan ini 2-1 untuk Argentina. Kita lihat aja ntar. Pada jagoin mana nih? Wasitnya collina katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar