Minggu, Mei 27, 2007

Juventus : We're back!!!

Kemenangan 2-0 lawan Mantova memantapkan posisi Juventus di puncak klasemen serie B dan sekaligus memastikan musim depan Juventus kembali ke panasnya serie A. Sejak Calciopoli bergulir, mungkin yang paling dirugikan adalah para pemain sendiri. Mereka bermain dengan hati, namun apa daya klo kenyataan berkata lain... mereka harus "terbuang" ke neraka bernama serie B. Namun penantian panjang itu usai sudah... api neraka tak cukup panas untuk membakar tekad mereka.

Juventus
(Photo taken from : juventus.com )

Dan musim depan, kami kembali....
Inter, Milan, Roma, Lazio, Fiorentina... mari kita bersulang kembali... :)

Jumat, Mei 25, 2007

Laporan Nonbar Anak2 Blogsport

Ahirnya, Nonbar pertama dalam sejarah blogsport terlaksana juga dengan lumayan sukses, lumayan karena beberapa bloggerian batal ikut. 4000 orang (gede banget bo'ongnya ya hehe) cukuplah membuat suasana sekitar menjadi meriah. Sayang kemeriahan nonbar ini tak terekam kamera karena didi - didi penyebab semua ini haha - ogah bawa kamera - kegedean katanya.

Nonbar Blogsport sendiri diadakan di Kemang Food Festival. Berangkat dari tempatnya ikez, sekitar jam 12 malem setelah nunggu gauz yg datang paling belakangan (nyaris ga dateng gara2 sakit gigi). Waktu menunggu kikc off kita isi dengan melihat lihat pemandangan sekitar (ternyata cewe banyak juga yg doyan bola, kalah nih yg ga dateng ma cewe2 disana).

Nyaris kita ga kebagian posisi yang enak. Beruntung warung yg kita tongkrongin membolehkan kursinya dibawa ke posisi "apaboleh buat lumayan lah". Sedikit terganggu orang lalu lalang (ngapain sih) dan pohonan tapi untung layarnya lebar, jadi lumayanlah kita bisa liat aksi kaka dan gerrard.

Dan pertandinganpun usai, kita buru2 meninggalkan tempat nonbar, demi mata yg dah lumayan berat berhubung besok kerja lagi....

Thanks yg udah datang!, nonbar berikutnya mesti lebih meriah.

Kamis, Mei 24, 2007

Jelang Final Milan liverpool: Dua tahun yang lalu...

Yah, final liga Champion kali ini membuat kita teringat final dua tahun yang lalu. Final terdramatis yang pernah gw saksikan. Walau gw bukan pendukung salah satu dari mereka, tetep inilah final paling dramatis yg pernah gw tonton.

Malah masih inget kata2 anceloti soal kegagalan milan: "6 menit kegilaan"
Yah 3 goal liverppol dicipta dalam waktu hanya 6 menit! Dan membuyarkan milan yang sudah unggul 3-0 dan memaksa adu pinalti dan Liverpool lah yang menjadi juaranya.

Mungkin film dan photo bisa menyegarkan ingatan kita kembali, lumayan sambil nunggu Final nanti malam (besok pagi deng) silakan dibaca

Selasa, Mei 22, 2007

update: List Info Nonton Bareng Final Liga Champion 2007

Kayaknya pada antusias nih nunggu Final liga Champion, oke gw coba list deh beberpa tempat yg ngadain nonbar final Milan vs Liverpool ini.
List ini akan selalu diupdate kalo ada info lagi. Yang punya info silakan tulis di comment, ntar kita masukan ke list juga.

Jakarta
THE BRAINS bar & kitchen
BIGREDS ber-kolaborasi dgn Tabloid SOCCER meng-gelar:
poster final champion

THE BRAINS bar & kitchen
Kemang Raya no. 25
12730, Jakarta, Indonesia
Ket:tidak diberlakukan covercharge untuk semua pengunjung, termasuk non member BIGREDS.

Sumber : Bapa Jali


Flo LoungeBellagio Boutique Mall Lt 1,
Mega Kuningan Barat VII E4 No. 3.

Acara dimulai jem 8 malem. Sebenernya HTM 50 Rb. 100 orang pertama dikasih Free Pass lah. Hub 93114936. Oh iya nehh, ... ada sexy dancernya pula loh! So don't u dare to miss it...

Sumber info: Thread di Soccer Room Kaskus

Update :


CITOS (Cilandak Town Square)
Ga seperti pas final Piala dunia 2006 yg gede2an, kali ini hanya 2 tempat yg menyediakan tempatnya untuk Nonbar.
- Caterbox
- Excellco

MEGA Glodok Kemayoran
Jl. Angkasa Raya Kav B6
Kota baru Bandar Kemayoran
Jakarta Pusat (telp 021-26646020)
- Pas buat Para milanisti Indonesia yang juga akan ngadain Gathering Akbar disini pukul 23.

Front Row Sport's Grill
Taman Ria Senanyan Jakarta (021)5747231

MU Cafe Jakarta
Jl Mh Thamrin Jakarta (sarinah)


Kemang Food Festival



-----------------------------------------------

BANDUNG

SCORE
Ciwalk Street 103A
Jl Cihampelas No.160 Bandung (022)2061155

MU Cafe Bandung

SURABAYA

Redboxx
Pakuwon Trade Center Terace 16 telp (031)7390666

Blogsport Nonton Bareng

Sebagai penggila bola, rasanya sayang melewatkan event sebesar Final Liga Champion. Makanya kita sepakat untuk ikut bersama para penggila bola lainnya untuk nonton bersama Final Cl tanggal 23 Mei ini.

Belum ditentukan nonton dimana, antara di Kemang atau Citos. Yah karena berbagai pertimbangan juga, misalnya ada yg ogah terkepung fans tim tertentu hehe.

ikutin aja perkembangannya di forum dan yg berminat ikut silakan gabung ke forum dulu deh biar jelas.

Yang jelas foto2 ada laaaah

Kamis, Mei 17, 2007

Copa Italia Untuk Roma!

Juara copa 2007
Apaboleh buat, walau menang 2-1, Internisti harus menyaksikan selebrasi kemenangan As Roma di San Siro. Setelah sebelumnya tim yang sama menggagalkan pesta Scudetto di San Siro - kini As Roma berhasil merebut Trofi tahunan Copa Italia dari tangan Inter dihadapan para pendukung inter.

Sevilla kembali juara Piala UEFA

Dibawah guyuran hujan di stadion Hampden Park, Skotlandia kedua tim saling serang. Setelah bermain 1-1 selama waktu normal, 2-2 setelah tambahan 2x15 menit, Sevilla akhirnya keluar sebagai juara lewat kemenangan 3-1 saat adu penalti.

Daftar Peringkat FIFA Mei 2007

Daftar Peringkat FIFA Mei 2007:
1. Italia 1606 poin
2. Brasil 1538
3. Argentina 1520
4. Prancis 1507
5. Jerman 1390
6. Belanda 1309

7. Portugal 1300
8. Inggris 1278
9. Spanyol 1238
10. Rep. Ceko 1170
...
149. Indonesia 118
(turun 2 peringkat dr bulan lalu)

Rabu, Mei 16, 2007

Barton sempet di Penjara

Dabo lebam“Pria berusia 24 tahun itu telah kami tangkap. Dia dituduh melakukan penyerangan terhadap seorang pria berusia 30 tahun,” tegas pernyataan resmi juru bicara Kepolisian Stretford.

Pria 24 tahun itu adalah Joey Barton dan yang satunya adalah Dabo, yang jadi korban. Mereka rekan se tim di Manchester City.

Perkelahiannya sendiri terjadi saat mereka berlatih bersama 1 mei lalu. Ga terima di tekel dengan keras oleh Barton, Dabo membalasnya, Disinilah Barton marah dan menhajar dabo yang sudah balik badan, ga sampe disitu setelah jatuhpun Barton masih menyerang. Akibatnya ya gambar diatas.

"Tampang saya seperti Manusia Gajah dan tak bisa main lagi di musim ini. Ini cukup buruk. Tapi yang paling mengejutkan adalah dia lebih dulu menyerang saya dari belakang, lalu mengulanginya ketika saya terkapar di tanah. Dia pengecut,"

Barton pun lalu dilaporkan ke polisi, dan sempet nginep sebentar, setelah ditebus dengan sejumlah duit. Tapi Barton terancam ga boleh tampil dibeberapa pertandingan.

Dan si Barton ini emang sering bikin ulah, antaranya pernah menyulut mata teman se tim pas perayaan natal. Ancuuurr

Selasa, Mei 15, 2007

Preview: Final Copa Italia Leg 2, masih seru ternyata.

Paila Italia Walau skor telak 6-2 telah dikantongi Roma di leg pertama final copa ini, tapi bukan berarti final leg ke 2 ini bakal basi.

Sebuah pertandingan di Spanyol telah memberi contoh kepada 2 tim yg akan beradu di hari rabu besok jam 23 WIB ini.

Adalah tersingkirnya Barcelona ke final coppa del ray oleh Getafe yg menjadi Inspirasi. Walau Barcelona di leg pertama dua pekan sebelumnya meraih kemenangan besar 5-2. Namun kini pasukan Frank Rijkaard harus memupus harapan maju ke final karena kalah agregat 6-5. Ya di pertandingan leg ke dua Barca di permak Getafe4-0!

Nah, Inter seperti mendapat ilham untuk mengejar defisit goal seperti yg dicontohkan Getafe, dan roma seperti mendapat peringatan untuk tidak merasa telah menang.

Dan Inter sudah berpengalaman dalam hal membalikan keadaan, Di awal musim, -juga melawan Roma- di ajang Piala Super Italia, Inter mampu membalikan keadaan menjadi 4-3 setelah tertinggal lebih dulu 3-0.

Dan Yang paling segar adalah di pertandingan Liga kemarin saat Inter menundukan Lazio dengan skor 4-3 dengan hatrick nya crespo, padahal mereka sempat tertinggal 3-2.

Pada pertandingan copa nanti, Inter ga diperkuat Materazi & Dacourt yg terkena akumulasi, Tapi cruz sudah bisa main katanya dia orang, halaahh...

Cruz, Crespo, uh buahaya!!

Sabtu, Mei 12, 2007

BLOGSPORT Pindah

Kami kini memiliki alamat baru di http://blogsport.bloggerian.or.id

Ayo, ramein, bisa gabung kok. Asal seneng dengan olahraga dan pingin nulis2, kita terbuka buat anggota baru.

Kamis, Mei 10, 2007

Final Copa Italia Leg 1 - Roma vs Inter: 6-2

6-2

Hasil yang cukup mengezutkan melihat jumlah goal-nya. Dan Roma lagi lagi jadi pengganggu Inter setelah menghentikan rekor tak terkalahkan di serie A dengan kemenangan 1-3 dikandang inter beberapa pekan lalu, kemenangan tandang yang sekaligus membuat fans inter menunda perayaan scudetto inter di San Siro waktu itu.

Dan tadi malam, Sore sih di italli sono, Roma lagi lagi menjadi "tembok china" kata temen di forum buat inter yg diramalkan bakal meraih hatrick juara copa itali. Yah baru leg 1 sih, dan roma kebobolan juga ma 2 goalnya Hernan Crespo lewat gaol2 balasan yg cepat.

Kekalahan inter ini mungkin Toldo mungkin jadi biang keladinya - sampe kebobolan 6 goal, Kiper ini emang jarang diturunin. Tapi dari nilai2 yg diturunkan, materazi dpt point 4. Semua pemain inter dpt nilai merah, kecuali crespo.

Yah mudah2an masih seru deh leg 2. Mudah2an aja para gladiator roma bisa meraih piala hiburan musim ini. Setalah "gagal" (Masuk 8 besar klub terbaik eropa bukan gagal dong ya, cuman kalah telak 1-7 itu tuuuh) di CL & serie A.

Selasa, Mei 08, 2007

Final Liga Champion

LiverpoolAc Milan Logo Pertemuan mereka menjadi ulangan final CL dua tahun lalu. Waktu itu Liverpool yang menjadi juaranya lewat pertandingan yang sangat dramatis.